Himpunan Pengembangan Jalan Indonesia (HPJI) bersama Maccaferri Indonesia mengundang para profesional, akademisi, dan pelaku industri konstruksi untuk hadir dalam acara Seminar Nasional HPJI 2025 bertajuk:
β€œSolusi Holistik Geoteknik untuk Infrastruktur Jalan Tangguh dan Berkelanjutan.”

Acara ini GRATIS & diselenggarakan pada:
πŸ“… Kamis, 23 Oktober 2025
πŸ•— Pukul 08.00 – 12.00 WIB
πŸ“ Hotel Ambhara, Jakarta Selatan

Seminar ini bertujuan untuk membahas inovasi teknologi geoteknik yang dapat diterapkan dalam pembangunan infrastruktur jalan yang tangguh dan berkelanjutan di Indonesia. Melalui kegiatan ini, peserta akan memperoleh wawasan terbaru mengenai teknologi geocell, penanganan lereng, dan mitigasi jatuhan batuan, yang menjadi tantangan utama di bidang teknik sipil dan konstruksi jalan.

Beberapa paparan menarik akan dibawakan oleh para ahli dan praktisi berpengalaman, di antaranya:

Dr. (Eng) Ir. Herry Vaza, ST, M.Eng, Sc, IPU (Ketua DPD HPJI Prov. DKI Jakarta) & Henry Tohap Simbolon, S.T. (Project Construction Management – Energy, Mining and Public Infrastructure)
Paparan: Teknologi Geocell sebagai alternatif teknologi pembangunan jalan gambut dengan pemanfaatan tanah granular setempat.

Dr. Hendarto, S.T., M.T., M.D.M., Ph.D.
Kepala Balai Geoteknik Terowongan & Struktur Ditjen Bina Marga
Paparan: Dukungan standar, spesifikasi, dan implementasi konstruksi untuk penanganan lereng.

Arya Imam Harjanto
Business Development Maccaferri
Paparan: Inovasi terbaru dan efektif untuk mitigasi jatuhan batuan pada lereng.

Narasumber & Pembicara Kunci

Ir. Iwan Zarkasi, M.Eng, Sc.
Moderator

Dr. Ir. Roy Rizali Anwar, S.T., M.T.
Direktur Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR)

Dr. Ir. Hedy Rahadian, M.Sc.
Ketua Umum HPJI

🎁 Peserta offline akan mendapatkan:
‒⁠ ⁠E-Certificate & Learning Point HPJI
‒⁠ ⁠Snack & Lunch
‒⁠ ⁠Goodie Bag Eksklusif

Seminar HPJI 2025 menjadi wadah penting bagi para profesional teknik sipil untuk memperluas wawasan tentang solusi geoteknik modern dan berkelanjutan. Melalui kolaborasi antara HPJI, Maccaferri Indonesia, dan Ditjen Bina Marga, acara ini diharapkan mendorong pengembangan infrastruktur jalan yang lebih kuat, aman, dan ramah lingkungan di seluruh Indonesia.

πŸ“’ Pendaftaran dibuka sampai 21 Oktober 2025, pukul 17.00 WIB
Untuk informasi dan registrasi:
πŸ“ž Faqih: 0881-0240-10232
πŸ“ž Rezi: 0895-3461-83399
🌐 Website: maccaferri.com/id
πŸ“§ Email: [email protected]